Rabu, 02 April 2008

Ikan Koi

Koi (bahasa Tionghoa dan bahasa Jepang: 鯉, Romaji: koi) adalah jenis ikan karper Cyprinus carpio yang dipelihara untuk menghias rumah, berasal dari Tiongkok dan banyak tersebar di Jepang. Mereka berkerabat dekat dengan ikan mas, dan karena itu banyak orang menyebutnya ikan mas koi yang sebenarnya adalah misnomer. Koi dianggap membawa keberuntungan.

Dikembangkan di Nglegok Blitar dan di pasarkan di sejumlah daerah, di kota blitar banyak sekali pengusaha ikan ini. dan lebih jelasnya juda dapat dikunjungi paar ikan blitar bertempat di utara stadion blitar. di sana selain koi juga dapat dijumpai berbagai macam ikan penghias kolam maupun aquarium.

Nanas

Nanas blitar sering juga disebut nanas kediri, karena nanas ini memang banyak dijumpai di Blitar maupun Kediri (Jawa Timur). Nanas ini bukan hanya dikenal di daerah asalnya, tetapi juga telah menyebar sampai ke Jawa Tengah. Ukuran buahnya memang kecil, karena hanya sekitar 1 kg beratnya. Namun, nanas ini pantas diunggulkan karena daging buahnya memiliki rasa yang enak dan aroma yang harum. Daging buahnya berserat halus dan berkadar air sedikit. Kulit buahnya berwarna kuning tua bila telah matang dan bermata buah cekung ke dalam.

Buah ini cocok disajikan sebagai buah meja ataupun dikalengkan.

Nanas sangat mudah ditanam dan dapat tumbuh di dataran rendah maupun tinggi. Akan tetapi, pertumbuhan yang optimum dapat terjadi pada ketinggian antara 100-700 m di atas permukaan laut dengan bulan basah banyak. Bila ditanam di daerah kering, tanahnya harus memiliki sistem pengairan yang baik. Kedalaman air tanahnya tidak lebih dari 150 cm. Sedangkan suhu udara rata-rata sekitar 30° C. Tanah harus ringan hingga sedang dengan tekstur setengah berat atau liat, porous, clan berhumus banyak. Derajat keasaman yang sesuai untuk tanaman ini berkisar antara 4,5-5,5. Kesuburan tanah tidak menjadi kendala pertumbuhannya, asalkan kebutuhan zat haranya terpenuhi.

Buah nanas harus dipanen setelah tua benar atau matang pohon. Tanda buah dapat dipanen adalah matanya datar dan tampak jarang. Bila dipukul (diketuk) akan mengeluarkan suara menggema. Buah nanas yang mulai matang akan mengeluarkan aroma khas. Bulan-bulan panen besar adalah Desember, Januari, dan Juli.

Hampir di semua daerah di Blitar mengembangkan produk ini dalam skala besar maupun kecil.

Sambal Pecel Blitar

"SAMBAL ASLI BLITAR" merupakan sambel pecel yang mewakili kualitas sebuah produk makanan tradisional khas Jawa Timur tepatnya di BLitar.

Kalau masalah rasa Anda tidak perlu kuatir. Dijamain bakal ketagihan.
Bumbunya yang sangat terasa gurih, pedas dengan gilingan bahan yang cukup halus membuat tiap bahan yg tercampur menciptakan citarasa yang tinggi. dibuat dari perpaduan kacang tanah, gula kelapa, rempah-rempah dan bumbu rahasia juga daun jeruknya y membuat rasanya semakin nikmat.

Sambel pecel ini disajikan nikmat bersama nasi hangat, ditaburu sayur dan disiram sambal pecel juga ditabur buah lamtara dan irisan mentimun bersama lalap daun kemangi dan ditemani rempeyek kacang akan menggugah selera anda, selain itu juga enak dimakan bersama kacang atom atau hanya krupuk.
penyajiannya sangat mudah. Tinggal dicampur dengan air putih secukupnya(jangan terlalu encer) kemudian dihancurkan dengan sendok.Note! jangan dengan air panas, akan membuat rasanya berubah.
demikian makanan khas blitar (pecel blitar) ini dapat dijumpau di warung-warng sepanjang jalan di Blitar. dengan harga ekonomis mulai dari 2000,- kita sudah bisa menikmati pecel blitar yang khas ini.